Pelaksanaan Sosialisasi Mitigasi atas Perubahan Data Peserta PBI-JK Tahap ke VIII

Jakarta ——————- Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Dr.dr.Hj. Reihana, M.Kes mendampingi PJ. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto, Rabu (2/10) menghadiri acara Sosialisasi Mitigasi atas Perubahan Data Peserta Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan (PBI-JK) Tahap ke VIII Tahun 2019 di Hotel Grand Mercure Harmoni Jakarta.

Said Mirza Kepala Pusat Data dan Informasi Kementerian Sosial sebagaimana dikutip dari website Badan Penghubung Provinsi Lampung, dalam paparannya menyampaikan pentingnya update data tiap-tiap Provinsi agar data-data yang di terima valid, sehingga orang-orang dalam data terpadu yang saat ini berada dalam BPJS bisa mendapatkan Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan (PBI-JK).

Untuk itu menurut Said Mirza, sinergitas data antara Kemensos, Pemerintah Daerah dan BPJS adalah hal yang sangat penting.

Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Provinsi, Kepala Dinas Kesehatan dan Kepala BPJS dari 10 Provinsi.

Share:

Artikel Terbaru