Inisiasi Dinkes Lampung bentuk Kelompok Peduli Kesehatan (KPK) di Pesisir Barat Lampung

Krui ——————————— Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pesisir Barat diwakili Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Suswandi, SKM, Rabu, (18/9) membuka secara resmi pertemuan Forum Komunikasi Kelompok Peduli Kesehatan.

Komunitas Peduli Kesehatan (KPK) sendiri merupakan sebuah wadah perkumpulan para penggiat bakti sosial yang peduli kondisi kesehatan masyarakat, lingkungan dan keadaan lainnya di suatu tempat.

Para penggiat tersebut adalah mereka yang tergugah untuk melakukan penyuluhan atau edukasi mengenai gaya hidup sehat salah satunya melalui Gerakan Masyarakat Hidup Sehat yang merupakan bagian terpenting bagi kesehatan masyarakat itu sendiri.

Kegiatan yang diinisiasi Dinas Kesehatan Provinsi Lampung ini mendorong terbentuknya Kelompok Peduli Kesehatan (KPK). Sebanyak 4 (empat) pekon di Wilayah Kecamatan Ngambur Kabupaten Pesisir barat,  diharapkan menjadi contoh bagi terbentuknya Kelompok Peduli Kesehatan tersebut.

Antusias peserta yang merupakan unsur Peratin/kades, Tokoh Masyarakat, Kader, Bidan Desa di Wilayah Puskesmas Ngambur diharapkan dapat mendukung peningkatan Pelayanan Puskesmas yang tercatat sebagai Puskesmas Percontohan Nasional ini.

Share:

Artikel Terbaru